Pernah mengalami kejadian seperti diatas?Ini saya alami beberapa waktu yang lalu,ketika salah satu
komputer client di warnet saya tidak bisa buat main PB.Seperti biasanya saya tangani dengan menghapus file PB yang error terus saya sharing dari kompi yang bisa untuk main PB akan selesai ,akan tetapi masih gak bisa,dan saya coba dari beberapa client yang lain sharing PB hasilnya tetap nihil,gagal total.
Akhirnya saya coba browsing cari referensi di mbah google,dari referensi yang ada menyarankan untuk donload PB yang baru dan instal ini sudah saya coba tetapi hasilnya masih sama.Kemudian dengan menghapus file yang bernama dbghelp.dll dari dalam folder instalasi game point blank.Setelah file dbghelp.dll point blank di hapus, klik kembali tombol chek pada launcher point blank, dan biarkan sampai selesai,ternyata ini tidak bisa membantu.
Saya pikir dengan jalan terakhir instal ulang akan menyelesaikan masalah ternyata setelah diinstal malah tidak ada sound-nya,padahal di Device Manager jelas-jelas driver terinstal semua,dicek di Control Panel Sound dan Audio Device volume control bisa dirubah volume controlnya,jangan jangan hardware nya rusak saya tambahkan aja sound card.Ternyata itu belum cukup ketika akan mengakses web yang berbau antivirus akan di disable
.Wah penasaran juga virus macam apa sampai seganas ini.Dari beberapa literatur yang saya dapat komputer saya terkena virus conficker/sality/kido.Ternyata virus ini tertanam di memory,pantesan aja biarpun sudah diinsatal ulang bahkan partisi sudah saya format semua masih belum berhasil mengenyahkan virus ini.
waktu untuk menyelesaikan masalah yang tadinya saya anggap mudah,ternyata cukup menyita waktu juga untuk mengatasi masalah ini.Tentang virus conficker varian atau kido ini adalah virus yang paling ganas, karena memiliki daya rusak Gejala di komputer yang bisa dilihat adalah:
1.Tidak bisa akses domain name web security & tidak bisa update antivirus.
Ini salah satu ciri computer yang terkena virus conficker.Kalau melakukan pencarian dengan kata kunci avg,norman,antivirus,updates windows,Avira, Avast,donload Microsoft Office dll maka virus ini akan mendisable,jika diakses IE Explore ada tulisan “Internet Explore cannot display the page” dan untuk Mozilla bertuliskan “Adress Not Found”.
2.Ciri lain yang bisa dilihat adalah ketika virus ini menyerang, file yang dalam keadaan status hidden tidak bisa ditampilkan walau sudah mengubah pengaturan pada show hidden files.
Setelah googling sana sini ada beberapa antivirus yang saya coba seperti PCMAV Express cleaner For Conficker dan kido removing tool akan tetapi belum sepenuhnya tuntas mengenyahkan virus bandel ini.Akhirnya saya dapat dari mbah google software yang cukup ampuh membasmi virus conficker ini yaitu Norman Malware Cleaner anda bisa mengunduhnya di link ini : http://www.norman.com/home_and_small_office/trials_downloads/malware_cleaner
Setelah saya jalankan Norman Malware Cleaner ini ternyata komputer saya terindikasi program malware yang mencapai puluhan bahkan sampai diatas seratusan lebih.
Ini contoh tampilan Norman Malware Cleaner:
Alhasil setelah direstart komputer saya hang tidak bisa booting lagi ke Windows.Dengan terpaksa saya instal ulang lagi untuk yang kesekian kalinya.Tapi Alhamdulillah setelah itu komputer saya kembali normal kembali bisa untuk main games PB lagi.Semoga bisa membantu anda yang mempunyai permasalahan yang sama.